Senin, 18 Desember 2017

Seabad Mitsubishi Motors

2018 Mitsubishi Outlander PHEV (mitsubishicars.com)





Perusahaan automotif asal Jepang, Mitsubishi, pada tahun ini memperingati hari jadinya yang ke-100. Perjalanan selama satu abad telah diwarnai oleh banyak peristiwa monumental. Berikut ini adalah rangkuman momentum penting yang dialami oleh Mitsubishi sejak tahun 1917.
Tahun
Keterangan
Momentum
1917
Model
Model-A diperkenalkan dalam bentuk kendaraan mewah untuk para pejabat pemerintah. Model ini menjadi produk massal pertama di dalam sejarah automotif Jepang.
1962
Prestasi
Mitsubishi Motors pertama kali ikut serta di dalam Macau Grand Prix. Mitsubishi 500 Super Deluxe mencatat rekor lintasan dan menjadi kendaraan pertama yang menjalani uji aerodinamika di dalam sebuah terowongan angin di Jepang.
1970
Prestasi
Colt Galant GTO pengembangan dari Colt F Series. New Galant GTO diluncurkan di Jepang dan menjadi pelopor model Lancer Evolution.
1970
Teknologi
Riset dan pengembangan teknologi Electric Vehicle (EV), atau kendaraan bertenaga listrik. Menjadikan Mitsubishi sebagai produsen mobil pertama yang memasarkan kendaraan listrik.
1971
Model
Dodge Colt menjadi model pertama yang dipasarkan di Amerika.
1971
Prestasi
Colt F2000 Formula racecar dirancang dengan teknologi pesawat terbang. Model ini memenangi perlombaan Grand Prix.
1973
Prestasi
Lancer 1600GSR mendominasi Australian Southern Cross Rally dengan menyapu bersih podium juara.
1976
Teknologi
Silent Shaft untuk teknologi mesin, mendapatkan lisensi paten untuk Porsche, Saab, dan Fiat.
1980
Teknologi
Mitsubishi memperkenalkan Turbocharged Diesel, teknologi hemat energi dengan Silent Shaft.
1982
Model
Mitsubishi memasarkan marquee Tredia, Cordia, dan Starion di Amerika.
1983
Prestasi
Mitsubishi Montero (Pajero) membuat sejarah lomba ketahanan dengan memenangi Reli Dakar.
1987
Model
Galant VR-4. Model ini didukung dengan teknologi Active Electronically Controlled Suspension (ECS) dan memperoleh penghargaan “Car of the Year” Jepang.
1989
Prestasi
Galant VR-4 melanjutkan tren positifnya dengan meraih gelar juara WRC1000 Lake dan RAC Rallies, sekaligus terpilih sebagai “Import Car of the Year” dari Motor Trend Magazine.
1990
Teknologi
Mitsubishi Motors mendesain Traction Control System pertama di dunia yang dikendalikan secara elektronik, yang kemudian akan menjadi salah satu persyaratan utama keselamatan kendaraan di banyak negara.
1990
Model
3000GT (GTO). Model ini menggunakan teknologi high-performance full time AWD suspenson dan active aerodynamics. Salah satu variannya, 3000GT VR-4, meraih penghargaan “Car of the Year 1991” dari Motor Trend Magazine.
1990
Model
Eclipse dengan mesin turbocharged 4G63 dan teknologi all-wheel drive melakukan debut di Amerika. Care and Driver memilihnya sebagai “10 Best List” periode 1988-1992.
1992
Teknologi
Japan Car Research and Journalist Conference memilih teknologi INVEC System, sebuah teknologi yang beradaptasi dengan kebiasaan mengemudi, sebagai “Adaptive Shift Control Technology of the Year”.
1992
Prestasi
Peluncuran pertama model Lancer Evolution. Model ini segera meraih prestasi dengan memenangi banyak seri World Rally Championship dan perlombaan lainnya.
1992
Teknologi
Mitsubishi memperkenalkan teknologi mesin MIVEC yang menjaga performa mesin dengan tetap mengutamakan efisiensi bahan bakar.
1996
Teknologi
Mitsubishi memperkenalkan Gasoline Direct Injection, sebuah teknologi yang ramah lingkungan.
1998
Prestasi
Lancer Evolution meraih gelar keempat secara berturut-turut WRC Driver Championship melalui prestasi Tommi Makkinen. Selain itu, model ini juga memenangi kategori konstruktur pada tahun 1998.
1999
Prestasi
Prototip FTO-EV mencatat rekor (kemudian dimasukkan ke dalam Guinness Book of World Records) sebagai mobil listrik pertama yang menempuh jarak 2.000 kilometer dalam waktu 24 jam.
2003
Teknologi
Lancer Evolution kini dilengkapi dengan All-Wheel-Control untuk pasar Amerika. Mendapatkan penghargaan “2003 Automobile of the Year” dari Automobile.
2005
Model
Eclipse 4th Gen dikembangkan dari Eclipse Concept E. Model ini mendapatkan penghargaan “Industry Design Excellence Award”.
2005
Model
Outlander diluncurkan sebagai pelopor compact SUV pertama di dunia yang ramah lingkungan dengan mesin PZEV V6. Mitsubishi Motors menjadi salah satu pelopor teknologi hijau.
2007
Prestasi
Team Mitsubishi meraih gelar ke-12 dalam sejarah keikutsertaannya di dalam Dakar Rally Championship. Tahun ini adalah gelar ketujuh secara berturut-turut.
2007
Teknologi
Lancer Evolution X diperkenalkan dengan teknologi All-Wheel-Control. Teknologi ini dinilai sebagai sistem AWD termaju di dunia dan meraih penghargaan “Car of the Year” di Jepang.
2008
Teknologi
Mitsubishi Motors memperkenalkan Drive@Earth, sebuah inisiatif untuk menciptakan kendaraan yang harmonis dengan manusia, masyarakat dan lingkungan. Teknologi tersebut menggabungkan EV, PHEV dan teknologi-teknologi penekan emisi lainnya untuk ikut menyelamatkan keberlanjutan lingkungan.
2009
Teknologi
Setelah empat dekade melakukan pengembangan dan meraih penghargaan, Mitsubishi memperkenalkan 2010 Mitsubishi Innovative Electric Vehicle (i-MiEV) di pasar global.
2010
Teknologi
Kendaraan konsep PX-MiEV diperkenalkan ke publik, didukung oleh sistem plug-in hybrid dan menerapkan teknologi hybrid serial dan paralel untuk memaksimalkan performa di jalan dengan tetap menekan emisi dan konsumsi bahan bakar.
2012
Prestasi
i-MiEV mendapatkan penghargaan “the Greenest Vehicle of 2012” dari American Council for an Energy Efficient Economy.
2013
Model
Mitsubishi memperkenalkan model Outlander PHEV, mobil SUV Plug-in Hybrid pertama di dunia, memenangkan penghargaan “RJC Technology of the Year” dan “Car of the Year’s Innovation” di Jepang.
2014
Prestasi
MeEV Evolution III memenangkan kejuaraan Pikes Peak International Hill Climb’s EV prototype division.
2015
Teknologi
Mitsubishi melakukan pengujian terhadap teknologi EV dan Twin-Motor 4WD dalam Baja Portalegre 500, mencatat waktu tercepat di dalam tiga kali segmen. Model yang digunakan adalah Outlander PHEV.
2017
Proyeksi
Setelah melalui 100 tahun di dalam industri otomotif, Mitsubishi Motors menetapkan proyeksi untuk menciptakan EV generasi berikutnya. Model eX SUV Concept akan berusaha mengimbangi reputasi Tesla dalam hal ketahanan jarak tempuh kendaraan bertenaga listrik.